SCROLL KE ATAS UNTUK MEMBACA

Babinsa Tenggarong Bantu Petani Basmi Hama Padi

Babinsa Tenggarong Bantu Petani Basmi Hama Padi

TENGGARONG, WARGASERUJI – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0906-01/Tenggarong Kodim 0906/Tenggarong Sertu Sarikudin bersama petani melaksanakan upaya khusus (upsus) pendampingan pertanian, dengan membantu petani basmi hama padi dijalan Elok Desa Rapak lambur, Kec. Tenggarong, Kab. Kutai Kartanegara, Kamis (01/8/2019).

Babinsa Sertu Sarikudin mengatakan, penyemprotan ini untuk mengantisipasi hama ulat, belalang Waktu yang tepat untuk menyemprot tanaman padi adalah saat mulut daun padi mulai terbuka, sehingga cairan pestisida akan lebih mudah diserap oleh tanaman hingga masuk ke dalam lapisan jaringan.

”Sekarang ini dimusim penghujan, tentu petani harus waspada adanya hama ulat daun, hingga belalang di tanaman mereka. Sehingga pemeliharaan tanaman padi ini harus dilakukan secara ekstra keras, dan berharap tanaman padi tersebut tidak mati,” terang Sertu Sarikudin.

Sementara itu, ketua kelompok tani Sumber Rejeki Bapak Paijan mengatakan, saat ini padi petani tumbuh sumbur, namun hama mulai berdatangan, atas saran dan bantuan Babinsa akhirnya penyemprotan hama dilakukan lebih awal.

“Terimakasih kepada Pak Babinsa yang telah memberikan perhatian dengan tanaman padi kami. Dengan seperti ini kami juga merasa sangat bangga dan senang dengan TNI, dengan berpakaian loreng lengkap mau turun ke sawah,” ungkap Paijan. (M.Solichin)

Tulisan ini tanggung jawab penulisnya. Isi di luar tanggung jawab Redaksi. Pengaduan: redaksi@seruji.co.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan isi komentar anda
Masukan Nama Anda

Artikel Lain

TERPOPULER