BANDUNG, WARGASERUJI – Tiga kelompok relawan pendukung Prabowo-Sandi pada Selasa (26/02) kembali berkolaborasi mengadakan kegiatan di daerah Arcamanik dan lapangan Gasibu Bandung.
Macan Padi Indonesia, Koalisi NHI 02 dan Pilot Keren Prabowo Sandi mengadakan kegiatan fogging demam berdarah untuk 4 RT di lingkungan Arcamanik. Sebanyak 213 rumah di wilayah tersebut di fogging secara gratis untuk menanggulangi wabah demam berdarah yang telah menyebabkan korban meninggal dan banyak warga dirawat.
Hidayat Husin, selaku ketua Koalisi NHI 02 menyatakan bahwa program fogging di daerah urban ini adalah bagian dari bentuk kepedulian relawan terhadap wabah demam berdarah yang sedang terjadi.
Bakti sosial dalam bentuk fogging gratis ini diharapkan juga bisa menarik simpati warga urban untuk memilih Prabowo Sandi. Karakteristik masyarakat urban berbeda dengan kelompok masyarakat di pedesaan, sehingga diperlukan pendekatan khusus untuk menarik simpati mereka.
Selain kegiatan fogging, ketiga kelompok relawan ini juga sruduk Gasibu membagikan susu dan snack sehat untuk para pedagang di sekitar lapangan Gasibu.
Pilot Keren Prabowo Sandi yang diwakili oleh Kapten Harum, Kapten Marshall dan Kapten Arya terlihat antusias membagikan susu dan makanan sehat di sekitar lapangan Gasibu.
Sementara itu, mak mak dari Macan Padi korwil Bandung yang diwakili oleh mak Dorothea Pantow dibantu oleh Mak Indah dari korwil Bogor menyebarkan visi misi Prabowo-Sandi dalam bentuk selebaran dan sticker kepada masyarakat yang sedang berolahraga di sekitar lapangan Gasibu.
Antusiasme pedagang dan masyarakat sekitar lapangan Gasibu betul betul mencerminkan semangat warga Bandung untuk perubahan negeri ini.